Supercell Siapkan Game Baru Seperti Pokemon Go

Posted by Bahuma24

Bahuma24 - Setelah suksesnya game Clash of Clans dan Clash Royale, kini Supercell sang Developer telah menyiapkan game baru yang bersifat location based game atau bermain berdasarkan lokasi para pemainnya, seperti yang kita ketahui saat ini game yang bersifat location based game hanya ada pada game Pokemon Go buatan Niantic.

Apakah Supercell akan membuat game seperti Pokemon Go??? Menurut data yang kami ketahui, game baru buatan Supercell ini diprediksi akan menghasilkan banyak keuntungan, mengingat hanya game Pokemon Go saja yang bersifat location based game yang laku dipasaran.

Rencana ini ternyata tidak main-main bagi pihak Supercell, walaupun game baru ini tidak dikelola secara langsung, namun dari pihak Supercell telah menyuntikkan dana sebesar $2,9 juta ke Shipyard Games untuk bersaing dengan game Pokemon Go buatan Niantic.

Siapakah Shipyard Games??? Shipyard Games adalah sebuah perusahaan yang berisikan orang-orang berpengalaman dalam bidang location based game. Jika kalian pernah mendengar game location based game yang berjudul Shadow Cities, maka tim ini lah yang memegang penuh tanggung jawab pada game baru Supercell ini. Selain itu, ternyata CEO dari Supercell, yaitu llkka Pannanen merupakan salah satu pengikut setia game Shadow Cities.

Memang sudah banyak sekali perusahaan-perusahaan kecil yang sudah mencoba membuat game yang bersifat location based game untuk menyaingi game buatan Niantic. Namun semua game itu gagal untuk menyaingi game Pokemon Go buatan Niantic.

Kini dengan Supercell sebagai pemegang saham, berarti pihak Shipyard Games bisa mengambil konsep dari game pendahulu Supercell, yaitu Clash of Clans dan Clash Royale. Dan bisa diprediksi di game baru nanti kita bisa jadi akan melihat Barbarian, Archer, Goblin, Witch, atau P.E.K.K.A pada game baru buatan Supercell ini. Menurut kabar yang kami terima karya hasil Shipyard Games ini akan dirilis pada tahun depan...

Jadi, bagaimana menurut kalian??
Apakah kalian akan memainkan game ini ???
Dan Akankah game baru Supercell ini akan bisa menyaingi game buatan Niantic???

Post a Comment